AWALI DENGAN URBAN FARMING, KINI WARGA OKURA GIAT BERKEBUNURBAN FARMING FOR “GO GREEN”

oleh | Jun 10, 2015 | News

RZ LDKO CilegonPEKANBARU. Pada hari Rabu (03/06) lalu, RZ mengadakan kegiatan rutin urban farming dengan warga perum 50 di jalan Raja panjang RT03/RW03 Kelurahan Tebing tinggi okura, Pekanbaru. Pada kegiatan urban farming kali ini warga diajak seperti biasa untuk terlibat langsung melakukan tahapan-tahapan dalam berkebun seperti, mulai dari penyemaian tanaman, penanaman, bagaimana cara perawatan dan pada akhirnya menikmati hasil panen nantinya.

Urban farming merupakan salah satu konsep menjaga dan melestarikan lingkungan mudah dan juga murah yang ditawarkan RZ Pekanbaru pada warga di ICD tebing tinggi okura, karna tidak membutuhkan lahan yang luas. Kita bisa mengelola lahan disekitar rumah ataupun menyiapakan lahan khusus untuk dikelola bersama seperti yang diterapkan di perum 50 kali ini.

Pada lahan disekitar rumah warga dianjurkan untuk mempercantiknya dengan menanam bunga yang disebut “Rumah Asri” sedangkan pada lahan yang dikelola bersama warga diajak untuk menanam tanaman yang dikonsumsi sehari-hari seperti sayuran dan buahan yang disebut “Kebun Warga”.

Ibu-ibu kader lingkungan Okura clean community binaan RZ Pekanbaru terlihat antusias dalam kegiatan urban farming RZ kali ini, karna setelah menanam tanaman dan sedikit bersih-bersih kebun, mereka bisa memanen dan menikmati hasil panen dari tanaman yang sudah ditanam sebelumnya di kebun warga.

Dengan konsep urban farming diharapkan warga dapat memproduksi sendiri kebutuhan hariannya terutama sayuran dan buah yang penting sekali untuk kesehatan serta kegiatan ini bisa menjadi bisa menjadi pola gaya hidup yang menyatu dengan alam.***

Newsroom/Yosef F
Pekanbaru

RZ LDKO CilegonPEKANBARU. Wednesday (3/6), RZ campaign environmental preservation in Perum 50, Raja Panjang Street, Tebing Tinggi Okura, Pekanbaru, through the application of Urban Farming program.

In this campaign, RZ invited local people to get involved in practicing the way of gardening. Syahrir Afandi, ICD Facilitator, said that through this program, RZ attempts to tell society about the important of environmental preservation for human life.

In this action, they planted decorative plants, medicinal plants, and nutritious vegetables such as tomato, mustard, and red beans.

“The establishment of urban farming has supported the preservation of environment because this is a reforestation program. In addition, we also could take advantages from it,” a local resident said. ***

Newsroom/Yosef F
Pekanbaru

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0