AMBULANCE RZ AKAN BANTU EVAKUASI KORBAN PESAWAT HERCULESFREE AMBULANCE OF RZ HELPS THE EVACUATION PROCESS OF HERCULES VICTIMS

oleh | Jun 30, 2015 | News

RZ LDKO CilegonMEDAN. Pesawat Hercules milik TNI AU jatuh di Kelurahan Simalingkar B, Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan pada Selasa (30/6/2015). Pesawat yang membawa barang logistik dengan tujuan Tanjung Pinang dan Natuna ini menghancurkan 30 rumah warga disekitaran Simalingkar.

“RZ Medan sudah memberangkatkan 2 unit ambulance untuk membantu proses evakuasi korban di Simalingkar. 1 unit ambulance sudah dilokasi dan 1 unit lainnya masih dalam perjalanan karena jalanan macet dimana-mana.” Ujar Budi Syahputra, Branch Manager RZ Cabang Medan.

Hingga pukul 13.59 WIB, berdasarkan berita Kompas.com di Rumah Sakit Adam Malik, Medan telah ada 11 korban jiwa dan 1 korban terluka.

“Hingga saat ini petugas dibantu warga sekitar masih berusaha memadamkan api akibat jatuhnya pesawat. Lokasi dijaga ketet dan masih sulit diakses, jadi kami belum dapat memastikan apa saja bantuan lainnya yang diperlukan. Sementara ini kami masih fokus membantu evakuasi korban dengan ambulance.” Ungkap Budi.***

Newsroom/Ria Arianti
Medan

RZ LDKO CilegonMEDAN. An Indonesian air force transport plane carrying military personnel and their families plowed into a residential neighborhood in the country’s third-largest city of Medan shortly after takeoff on Tuesday, killing more than 70.

Rescue teams were using heavy machinery to remove the mangled wreckage of the C-130 Hercules as they searched the rubble of a building shattered by the impact.

Air force spokesman Rear Marshal Dwi Badarmanto said 74 bodies have been recovered so far. He said about 30 of the dead have been identified and include air force personnel and members of their families.

“Until today we can’t confirm the assistance needed by the victims because the access is closely guarded. What we can do right now is help the evacuation process by Free Ambulance,” Budi Syahputra, Branch Manager of RZ Medan, said. ***

Newsroom/Ria Arianti
Medan

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0