Alami Kebas di Tangan, Bety Lega Bisa Periksa Gratis di Layanan Kesehatan Rumah Zakat

oleh | Apr 15, 2025 | Berita, Pemberdayaan

Medan – Rumah Zakat menyediakan layanan kesehatan gratis untuk masyarakat prasejahtera. Melalui klinik Cita Sehat, tim medis berupaya memberikan pelayanan medis yang optimal untuk setiap pasien.

Bety Nusatiya, salah satu warga yang tinggal di Jalan Tanjung Selamat, Deli Serdang, Medan, mendatangi klinik Cita Sehat pada Sabtu, (12/04/2025) dengan keluhan rasa kebas di bagian tangan yang sudah dialaminya sejak beberapa hari terakhir..

Setelah pemeriksaan proses awal dilakukan, Bety kemudian dibawa ke ruang pemeriksaan dokter. Di sana, dokter melakukan pemeriksaan menyeluruh mulai dari pengecekan suhu tubuh hingga kondisi umum pasien. Bety juga menjalani pemeriksaan metabolik guna mengetahui kemungkinan penyebab dari keluhan yang dirasakan.

Setelah melakukan pemeriksanaan secara menyeluruh oleh tim medis, Bety mengungkapkan rasa senang dan terima kasih atas pelayanan yang diberikan, karena bisa tahu penyebab atas keluhan yang dialaminya selama ini.

“Senang rasanya kalau sudah ketemu dokter, saya jadi tahu apa penyebab sakit saya selama ini. Terima kasih saya ucapkan kepada dokter dan petugas di Klinik,” ujar Bety setelah menjalani pemeriksaan.

Pelayanan Kesehatan adalah salah satu program Rumah Zakat, sebagai wujud nyata dalam menghadirkan masyarakat Indonesia sehat, sehingga bisa menjalani hari lebih produktif. Melalui program ini, masyarakat tidak perlu khawatir mengenai masalah biaya pengobatan.

Newsroom

Asih Dwi Rini/Difa Lavianka