BEKASI. Anak Juara binaan Rumah Zakat cabang Bekasi, dari seluruh Korwil pada (11/12) berkumpul di Empowering Centre Bekasi Timur. Mereka saling bersilaturahmi, berkompetisi, berlomba menjadi yang terbaik dalam acara Gebyar Muharram “Momentum Aktualisasi Diri Anak Juara “.
Tidak kurang dari 110 Anak Juara binaan Rumah Zakat, memadati Empowering Centre dan Rumah Baca Juara guna mengikuti perlombaan yang telah disiapkan, antara lain cerdas cermat, pildacil, pentas seni islami, missing ayat dan puzzle quran.
Dalam sambutannya kepala Rumah Zakat cabang Bekasi, Budiman menyampaikan rasa bahagianya, bisa bersilaturahmi dengan anak-anak juara yang hadir, ia juga menyampaikan bahwa momentum Muharram hendaklah dijadikan momentum introspeksi diri dan evaluasi amal-amal. Sehingga diharapkan melalui momentum Muharram ini, setiap Anak-Anak Juara harus menjadi yang terdepan, semangat dalam menuntut ilmu, jujur dalam berkompetisi dan berani menerima tantangan, ujarnya penuh semangat.
Para juara dari setiap kategori yang dilombakan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan, piala dan bingkisan menarik, selain itu digelar juga pembagian makanan tambahan, berupa pembagian susu dan kue-kue berbahan dasar susu. Diakhir acara seluruh peserta yang hadir melakukan aksi “Peduli Somalia” berupa pengumpulan dana infak bagi para korban bencana kelaparan di Somalia, aksi ini rencananya akan dilaksanakan setiap pekan pembinaan di seluruh Korwil dan akan di donasikan seluruhnya di bulan Januari 2012.***
Newsroom/Hermansyah
Bekasi