JAKARTA.Rumah Zakat menyalurkan 40 paket kornet Superqurban kepada warga RT5/RW10, di wilayah Integrated Community Development Kebun Jeruk, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (2/2).
Penyaluran kali ini di rumah Iwan, salah satu tokoh masyarakat yang disegani di daerah itu. Warga di wilayah ini termasuk warga miskin. Dalam acara itu diperkenalkan juga program-program Rumah Zakat seperti Senyum Sehat, Senyum Juara, Senyum Mandiri, maupun Senyum Lestari.
“Terima kasih pada Rumah Zakat dan para donatur atas pemberian paket Superqurban ini, kami sangat terbantu dengan adanya penyaluran ini ke daerah kami. Semoga kegiatan serupa dapat dilakukan lagi di bulan depan,” tutur salah satu penerima manfaat.***
Newsroom/Muhammad Irvan Bakrie
Jakarta Barat.