300 PM TERLAYANI DI POSYANDU WILAYAH ICD CITANGKIL

oleh | Feb 11, 2013 | News

RZ_posyandud.jpg_Cilegon.jpg_2CILEGON. Pos Pelayanan Terpadu atau biasa disebut Posyandu kini menjadi salah satu mitra penting Rumah Zakat dalam pemberdayaan masyarakat, mulai dari pendistribusian kornet Superqurban, penyuluhan, pelatihan hingga pelayanan kesehatan bagi warga. Kader Posyandu yang sebagian besar digerakan oleh aktivis PKK di lingkungan Rukun Warga (RW) dengan dibantu petugas Puskesmas, bergerak dari RW ke RW setiap pekannya.

Rumah Zakat cukup dikenal dilingkungan kader Posyandu di wilayah Citangkil karena dukungan dan bantuan layanan kesehatan setiap pekannya. Program Rumah Zakat selalu berdampingan dengan pelaksanaan Posyandu, seperti layanan kesehatan yang digelar di Posyandu Kelurahan Citangkil, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, Jumat (8/2).

Dalam event ini tim kesehatan dan Bidan Kelurahan Citangkil yaitu Bidan Umi menggelar pemeriksaan gratis untuk ibu hamil dan balita. Tercatat tidak kurang dari 300 warga memanfaatkan layanan kesehatan yang terdiri dari pemeriksaan ibu hamil, Pemberian Makanan Tambahan, penyuluhan kesehatan, pemeriksaan umum serta tumbuh kembang anak. Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi penurunan status gizi dan kesehatan ibu dan anak.

“Lomba posyandu kali ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi aktif komponen masyarakat khususnya para pengurus dan kader Posyandu dalam memberikan layanan kesehatan prima kepada masyarakat. Terutama menyangkut kesehatan ibu dan anak, layanan KB hingga kepedulian terhadap lingkungan yang bersih, sehat dan indah,” tutur  Thorfatul Uyun S.Pdi, M.M Camat Citangkil.

“Sebagai layanan dasar di bidang kesehatan masyarakat, posyandu dituntut mampu tampil prima. Pada akhirnya mampu meningkatkan derajat kesehatan keluarga,” ujar Bidan Umi Kelurahann Citangkil. Layanan yang diberikan kali ini meliputi: imunisasi bayi dan balita, kesehatan ibu dan anak, KB, perbaikan gizi keluarga, peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) serta aspek lainnya . “Semoga sinergi layanan kesehatan dengan Rumah Zakat dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat di Kelurahan Citangkil,” pungkasnya .***

Newsroom/Ahmad Mutasim
Cilegon

Perasaan kamu tentang artikel ini ?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0