PADANG. Rumah Zakat Cabang Padang melaksanakan pengecekan prestasi Anak Juara Padang Utara yang menerima Beasiswa Ceria, Kamis (13). Dari pengecekan tersebut, tercatat 20 dari 45 penerima Beasiswa Ceria meraih peringkat tiga besar di sekolahnya.
Sebuah prestasi yang membanggakan hadir dari daerah pemberdayaan Rumah Zakat, Padang Utara dalam program Beasiswa Ceria. Prestasi sebagai peringkat tiga besar yang diraih oleh 20 dari 45 penerima Beasiswa Ceria ini menjadikan Padang Utara dinobatkan sebagai daerah pemberdayaan tebaik oleh Rumah Zakat Cabang Padang. Hal ini juga dikukuhkan dengan pengapresiasi Ulung Muhara, kordinator wilayah (korwil) Padang Utara sebagai korwil terbaik.
Uniknya, dengan kondisi orang tua yang mayoritas adalah nelayan dan kadang mengalami keterbatasan keuangan, mereka tetap gigih meraih prestasi tersebut. Bahkan sebagian dari mereka dicap sebagai kumpulan anak yang kurang tertib dan nakal. Nilai raport mereka menjelaskan bahwa mereka adalah anak yang aktif, bukan nakal. “Untuk menghargai prestasi ini duapuluh anak tersebut diberi penghargaan berupa hadiah,” ujar Ulung Muharan.***
Newsroom/Miralyn Afrini
Padang