161 PAKET SEMBAKO DISALURKAN RUMAH ZAKAT KEPADA PEKERJA INFORMAL TERDAMPAK COVID

oleh | Sep 16, 2020 | News

Sebanyak 161 paket sembako disalurkan oleh Rumah Zakat di Kelurahan Kedungjaya, Kecamatan Tanahsareal, Bogor.

BOGOR, RUMAH ZAKAT – Sebanyak 161 paket sembako disalurkan oleh Rumah Zakat di Kelurahan Kedungjaya, Kecamatan Tanahsareal, Bogor. Bantuan sembako tersebut merupakan hasil donasi yang terkumpul melalui platform kitabisa.com dan digalang oleh Yayasan Anak Bangsa Bisa.

“Sebelumnya Rumah Zakat juga rutin menyalurkan bantuan paket sembako di wilayah Kedungjaya selama masa pandemi Covid-19 ini,”ujar Ali Mustofa, Jum’at (11/09).

Dalam proses penyalurannya, paket sembako ini dibagi menjadi 3 kloter di antaranya kloter pagi mulai jam 09.00 – 11.00 WIB, kloter siang mulai jam 13.00 – 15.00 WIB dan kloter sore mulai 15.30 – 17.30 WIB, adapun diberlakukannya 3 (tiga) kloter ini untuk menghindari penumpukkan massa, dan mempermudah pengaturan para penerima saat dibagikan.

Tidak hanya itu, saat pengambilan sembako para penerima manfaat wajib memakai masker, menerapkan physical distancing dan dan memastikan kondisi suhu tubuh normal.

“Saya atas nama warga Ketua RW 09 Kedungjaya mengucapkan terimakasih kepada Rumah Zakat dan Gojek atas kepedulian pembagian paket sembako ini, semoga Rumah Zakat dan Gojek semakin berkah,”ujar Ahmad Royani .

“Saya atas nama Ketua RT04/RW05 Kelurahan Kedungjaya mengucapkan terimakasih atas bantuan paket sembako dari Rumah Zakat dan Gojek, semoga Rumah Zakat dan Gojek semakin maju,” ujar Tahir.

Newsroom

Elan Jaelani/Amri Rusdiana