Rp1.265.500 terkumpul dari 11 donatur
Minimal transaksi Rp25.000
Sedekah Kita Bantu Al Kembali Gapai Cita-Cita!
Sahabat, kenalkan ini adik Adziqry Al Fatah yang juga akrab dipanggil Al, seorang siswa berprestasi dari Kp. MekarMadani Rt 02 Rw 25 Desa Margamukti.
Sekolah di SDN Taruna Pelita, Al ternyata pemegang prestasi ranking 1 baik itu di sekolah dan MDTA. Tidak hanya pintar, Al juga seorang anak rajin, selalu membantu ibunya untuk melakukan pekerjaan rumah dan menjual gorengan setiap harinya.
Lahir dari keluarga yang memiliki keterbatasan ekonomi, Al hidup dengan ibu dan adiknya di rumah sang nenek sebab kedua orangtuanya sudah lama berpisah.
Usaha dagang kecil-kecilan di samping rumah neneknya, penghasilan ibu Al kurang lebih hanya 30 ribu perhari, harus menghidupi 3 anggota keluarga termasuk dirinya, tidak jarang mereka menghadapi berbagai kesulitan.
Al juga terpaksa harus menunggak infak rutin bulanan pendidikan diniyahnya, belum lagi dengan perlengkapan sekolah SD Al yang terus meminta dipenuhi, namun biaya tidak mampu mencukupi.
Bercita-cita menjadi "Tentara" Al selalu semangat untuk pergi sekolah dan mengaji setiap harinya. Semoga keterbatasan yang keluarganya alami, tidak menjadi penghalang untuk mimpi besarnya.
Rumah Zakat bersama program Pelajar Baik, berkomitmen untuk terus membantu pendidikan adik-adik dari keluarga prasejahtera dan kelompok rentan lainnya untuk tetap bisa sekolah dan meraih cita-cita mereka.
Bantuan yang diberikan nantinya, disesuaikan dengan kebutuhan dari masing-masing penerima manfaat seperti Tunggakan SPP/UKT, Seragam, Sepatu, Alat tulis, Buku pelajaran/diktat Dan biaya penunjang pendidikan lainnya.
Ikut barisan yuk sahabat! Bantu mereka termasuk Al, untuk bisa gemilang seperti mimpinya lewat sedekah kita.
Yakinkan mereka, bahwa keterbatasan bukan akhir dari sebuah perjuangan, mimpi mereka sangat pantas untuk terus di raih dengan penuh semangat!
Klik "Tunaikan Sekarang" untuk sedekah pelajar baik
Info Terbaru
Belum ada informasi terbaru untuk program ini.
Donatur
Program Terkait